Apache 13 Memberi Warna Baru di Blantika Musik Aceh


ACEHPOL.COM, Banda Aceh - Mendengar nama Apache13 tentu mengingatkan kita kepada suku Apache yang sangat tangguh yang berda di Amerika yang kini telah punah. Namun apa itu Apache13? Nazar Shah Alam selaku kepala suku, menjelaskan panjang lebar tentang Apache13.

Apache13 adalah sebuah pemerintahan musik yang pertama sekali manggung pada tahun 2013. Menurut salah satu sumber, "Warna yang mereka pilih berbeda dengan yang lain mereka tetap di jalur yang sama bermusik, tapi wananya lain sehingga ketika mereka berjalan berdampingan dengan yang lain mereka akan terlihat," ujarnya


Apache13 didirikan oleh Nazar Shah Alam dan Ikram Fahmi. Kemunculan Apache sendiri  disebabkan oleh kebosanan terhadap perkembangan blantika  musik Aceh yang menurut mereka begitu-begitu saja.

Mereka juga membuat aturan yang sangat  ketat, yaitu untuk  menciptakan lagu sendiri dan mengharamkan plagiat dalam hal dan apa pun.

“Apache13 konsisten membuat lagu dengan lirik yang renyah dan musik yang ringan. Hal inilah yang membuat pendengar lebih mudah menerima lagu Apache13,” katanya.

Apache13 terdiri dari lima personil yang mereka sebut suku; yaitu Nazar Shah Alam  sebagai (vokal), Amek (gitar), Teuku Munawar (lead gitar), Ikram (perkusi), Dharma Putra (Bass).


Sejauh ini Apache13 sudah menyelesaikan proses rekaman album perdana di bawah manajemen Tanda Seru Production dan IMMusic. Di dalamnya berisi sepuluh lagu.

Sumber: Acehtren.com dan berbagai sumber lainnya

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

0 Response to "Apache 13 Memberi Warna Baru di Blantika Musik Aceh"